Monday, March 13, 2017

Nasib 2 Mesin Pencari yang Kini Kalah Saing dengan Google

Bicara mesin pencari, tentu saja saat ini Google adalah raksasa yang begitu kuat. Awal kemunculan pada tahun 1996, Google bukanlah siapa-siapa karena pada masa itu, beberapa mesin pencari masih sangat kuat dan bahkan bisa dikatakan sebagai raja di eranya. Namun sayang seiring perkembangan zaman, mesin pencari tersebut kian ditinggal karena tidak melakukan perubahan yang berarti. Google sejatinya hanya ‘anak bawang’ yang kemudian bekerja lebih giat daripada terlena saja. Kita tidak akan lupa bahwa dahulu, Yahoo! berada sangat di atas Google. Lihat sekarang, Yahoo! terseok-seok mencari perlindungan sampai akhirnya benar-benar tenggelam.

 Selain Yahoo! terdapat mesin pencari lain yang kini telah hilang jejak. Dua di antaranya adalah wisenut.com dan allttheweb.com. Pada awal kemunculan, mereka cukup kuat dan memiliki banyak kesamaan dengan Google, namun perlahan dan pasti keduanya gulung tikar.

wisebut.com

Mesin pencari ini sudahlah tidak ada yang kenal lagi. Alamatnya ada di www.wisenut.com dengan kekuatan tersendiri. Mesin pencari ini diluncurkan pada September 2001. Cukup populer karena berdasarkan data yang dihimpun, situs ini telah menampung sekitar 579 juta situs dan informasi perperiode Maret 2002.

Website ini tidak bisa dianggap enteng pada masanya. Bekerja dengan baik sebelum tutup buku, wisenut.com setidaknya memberikan gambaran yang kuat terhadap mesin pencari masa itu. Apa saja kekuatan dari situs ini?

Dilansir bahwa wisenut telah menampung 21 bahasa namun tidak termasuk bahasa Indonesia.
Situs ini memiliki wise watch yaitu filter yang akan membendung situs-situs yang ingin ditampilkan.
Situs ini juga memiliki forum khusus untuk pendaftaran agar situs mudah masuk ke dalam database yaitu di wisenut.com/submitsite.html
Saat ini wisenut.com telah menjadi milih Korea Selatan dalam artian alih fungsi dari mesin mencari. Jika diakses maka akan terlihat informasi berisi bahasa Korea dan layanan mereka di negeri itu. 

alltheweb.com

Mesin pencari kedua yang kini telah tumbang adalah alltheweb.com. Situs ini semula adalah fastsearch.com pada Mei 1999 dengan nama fast. Lalu pada Juli 2001, mesin pencari ini mengubah haluan menjadi alltheweb. Kejayaannya pada masa itu adalah dapat menampung sekitar 397 juta situs di internet. Sebelum tumbang, alltheweb.com memiliki keunggulan di antaranya:

Situs ini menampung 21 bahasa dengan bahasa Indonesia termasuk di dalamnya.
Mesin pencari ini juga memiliki filter khusus untuk website atau informasi apa yang layak dan ingin ditampilkan.
Situs ini juga memiliki form untuk mendaftarkan situs lain pada alltheweb.com/add_url.php
Alltheweb sendiri saat ini telah berganti menjadi http://search.yahoo.com/ dalam artikan tidak dalam artian website awalnya tidak lagi memiliki kekuatan sebagai mesin pencari sehingga harus didukung oleh Yahoo.


Begitulah waktu yang terbang tinggi. Persaingan yang begitu kuat membuat dua mesin pencari ini harus bertekuk lutut kepada Google yang kini masih kuat di internet bahkan pada insfrastruktur.

No comments:

Post a Comment