Tuesday, April 11, 2017

Jangan Membeli Laptop Ukuran 17 inchi, Ini Penjelasannya!

Hasil gambar untuk laptop 17 inch
Saya pribadi memang belum pernah memiliki laptop berukuran besar mencapai 17 inch, namun saya pernah sesekali meminjam laptop teman saya pada ketika laptop saya sedang berada di service center. Hal yang pertama kali saya rasakan ketika membawa laptop besar tersebut adalah 'berat'.
Memang berbeda 3 inch dari laptop yang saya punya namun tidak hanya ukuran layar saya yang membedakan, hardware yang digunakan pun berbeda mungkin inilah mengapa laptop tersebut menjadi berat.
Memang untuk saat ini ukuran terbesar untuk laptop adalah 21 inch. Namun pada kebanyakan toko rata rata menjual dengan ukuran 17 inch jadi inilah alasan mengapa khusus dibahas untuk yang 17 inch. Nah berikut adalah alasan mengapa kamu sebaiknya jangan beli laptop dengan ukuran 17 inch.

1. Terlalu Berat

Seperti yang saya jelaskan di awal, laptop dengan ukuran layar sebesar 17 inch tentunya memiliki beban yang berat juga. Rata-rata laptop dengan ukuran 17 inch memiliki berat antara 2,5 kg hingga 3,5 kg.  Sehingga bisa menghilangkan fungsi awal dari laptop juga yaitu mobilitas.

Mobilitas pada laptop akan hilang karena tidak lagi efisien untuk di bawa kemana mana. Ini sama saja dengan komputer namun hanya saja memiliki desain yang lebih compact.

2. Performa yang Kalah dengan PC

Walau memiliki spesifikasi hardware yang sama, antara laptop dengan PC tentu saja akan lebih unggul PC. Apabila kamu memang ingin mendapatkan price to performance yang pas maka lebih bijaksana apabila kamu menggunakan dana tersebut untuk membuild PC saja.

3. Perbaikannya Ribet

Masih ke masalah desainnya yang lebih compact dibandingkan PC, hal ini membuat laptop dengan ukuran layar besar lebih sulit untuk diperbaiki. Bahkan kondisi terburuk, seluruh bagian laptop mungkin dibongkar hanya untuk melakukan perbaikan sederhana.

Nah itulah tiga alasan sederhana mengapa kamu sebaiknya jangan membeli laptop dengan ukuran 17 inchi. Namun di kondisi tertentu laptop 17 inch ini juga memiliki beberapa kelebihan jika memang kebutuhan kalian memang tinggi juga. Nah share pendapat kamu apakah laptop dengan ukuran 17 inch ini memang layak di beli ataukah sebaliknya.

No comments:

Post a Comment